Kamis, 07 Januari 2016

Pengobatan Syaraf Kejepit

Pengobatan Syaraf Kejepit

Anda pernah merasakan sakit pinggang yang sangat menyiksa?,tubuh atas dan bawah terasa terpisah?,punggung tersa begitu sakit?,kaki atau tangan sering keaemutan?,susah berjalan atau serasa hampir lumpuh?.Jika iya,maka anda harus waspada.Mungkin itu adalah gejala syaraf kejepit.Untuk memastikannya ada baiknya anda segera periksakan diri ke dokter untuk memaatikan penyakit apa yang sedang mendera.

Apabila benar syaraf kejepit,anda harus waspada karena penyakit ini bisa menyebabkan kelumpuhan bagi penderitanya.Belum ada obat yang bisa menyembuhkan penyakit ini selain melalui jalan operasi.Itupun katanya tidak dijamin seratus persen sembuh.Syarap kejepit memang penyakit yang tidak menyebabkan kematian namun cukup menakutkan.

Sebenarnya selain lewat jalan operasi pengobatan syaraf kejepit juga bisa juga melalui pengobatan alternatif.Tapi ingat,apabila terkena penyakit syaraf kejepit tidak boleh dipijat di area yang terkena syaraf kejepit tersebut,karena justru penyakitnya akan semakin parah.Alih-alih sembuh justru malah lumpuh.Datangilah  pengobatan alternatif yang benar-benar kompeten agar anda tidak dirugikan karena kesalahan prosesur atau malapraktek terhadap anda.

Seperti kasus yang beberapa hari kemarin terjadi,di mana ada seorang penderita nyeri punggung yang diduga menderita syaraf kejepit meninggal setelah datang ke sebuah pengobatan alternatif.Padahal biaya yang dikeluarkan tidak sedikit bahkan bisa dibilang sangat mahal.Jangan sampai hal ini terjadi karena tentu saja sangat merugikan.

Sebenarnya saya juga adalah seorang penderita syaraf kejepit.Saat pertama terkena penyakit ini saya merasakan sakit yang sangat di daerah pinggang bagian belakang.Bahkan saya sendiri pernah hampir lumpuh karena penyakit ini.Untunglah saya bisa sembuh walau tidak seratus persen.Sesekali penyakit ini datang yang sering kali mengganggu aktifitas saya dalam melakukan kegiatan sehari-hari.

Lalu apa yang saya lakukan terhadapa sakit syaraf kejepit yang diderita ini?.Pertama saya datangi dokter untuk memastikan penyakit saya ini.Dokter biasanya akan menyarankan untuk ronsen agar bisa dipastikan penyakitnya.Karena tidak mau operasi akhirnya saya pilih pengobatan alternatif dan pengobatan mandiri yang dilakukan sendiri sesuai instruksi dokter atau ahli pengobatan alternatif lainnya.

Saat itu dokter memberi saya obat anti nyeri yang cukup membantu mengurangi rasa sakit yang saya derita ini.Selanjutnya saya istirahat total dan menghindari gerak yang terlalu banyak dalam beberapa hari.Tidurpun harus di atas kasur yang keras atau ubin yang dialasi tikar atau kasur tipis.Hal ini untuk menghindari syaraf semakin terjepit.

Setelah membaik dan ingin melakukan aktifitas kembali,hindari duduk,berdiri atau tidur terlalu lama.Kombinasikan beberapa kegiatan tersebut secara bergantian.Yang perlu diingat juga adalah tidak boleh sering-sering membungkuk,karena biasanya saat membungkuk rasa sakit akan muncul lagi.Ketika membawa barang juga tidak boleh terlalu banyak dan berat,karena ini akan memperparah sayaf kejepitnya.

Syaraf terjepit tidak ada kaitannya dengan makanan,jadi kata dokter tidak ada makanan yang dipantang.Untuk menu makanan dan minuman bisa dinikmati seperti biasanya.Obat-obatan juga hanya dibutuhkan ketika rasa sakit mulai datang.Kalau tidak sedang merasa sakit obat-obatan tersebut tidak diperlukan.

Ketika mulai kambuh segeralah beristirahat,jangan sampai penyakitnya semakin parah.Demikian yang saya lakukan dalam menjaga tubuh saya dari deraan sakit syaraf kejepit yang begitu menyiksa.Walau tidak sembuh total dan aktifitas agak sesikit terhambat,yang terpenting saya tidak harus operasi atau mendatangi pengobatan alternatif yang belum tentu kebenarannya.