Senin, 04 April 2016

Ngawas Ujian Nasional,WC mana WC?

Ngawas Ujian Nasional,WC Mana WC ?

Hari pertama mengawas ujian nasional alias UN adalah sesuatu yang agak mendebarkan.Walaupun sudah berulang kali mengawas un,selalu saja ada hal yang membuat hati tidak tenang,lebih-lebih kalau sekolah yang diawasi adalah sekolah yang baru didatangi untuk pertama kalinya.

Sekolah yang baru pertama kali didatangi,menyimpan begitu banyak misteri.Beberapa misteri yang terdapat di sekolah yang baru didatangi antara lain berkisar seperti apa keadaan sekolahnya,seperti apa orang-orang yang ada di dalamnya,seperti apa lingkungannya,dan yang terpenting adalah seperti apa dan di mana wcnya.

Kalau ada waktu,biasanya saya sempatkan dulu untuk mencari tahu di mana lokasinya,tapi kalau tak sempat atau malas mencari tahu,maka sebisa mungkin saya akan datang pagi-pagi supaya saya tidak terlambat saat saya harus mengawas.Seperti yang saya lakukan sekarang ini,berangkat dari rumah sehabis subuh agar tidak telat karena terjebak macet.

Ngawas ujian nasional di sekolah baru,tempat pertama yang saya tanya adalah wc.Pasti pas datang saya akan selalu bertanya pada diri sendiri atau pada orang lain,di mana wc?.Kalau sudah bertemu tempat yang satu ini,senangnya bukan kepalang.Maklum saja,saya masih mempunyai tradisi yang masih lestari hingga saat ini,yaitu numpang b a b alias buang air besar di sekolah tujuan.He he,seperti biasa,saya memang paling tak bisa menahan bab di manapun saya berada.

Syukurlah,di tempat mengawas kali ini wcnya lumayan bagus,bersih,luas dan lebih dari satu sehingga saya menjadi lega dibuatnya.Selain buat melakukan ritual tahunan saya,wc di sekolah sekarang ini berfungsi ganda juga,yaitu sebagai tempat ngadem dari ruangan kelas yang begitu panas.Maklum saja,sekolah yang saya datangi ini adalah sekolah baru yang belum banyak terdapat pepohonan di lingkungan sekolahnya.Ngawas ujian nasional,wc mana wc?.