Selasa, 08 Maret 2016

Paling Benci Bekerja Di Depan Komputer

Paling Benci Bekerja Di Depan Komputer

Saya itu paling benci yang namanya bekerja di depan komputer,baik itu PC,notebook atau laptop.Bawaannya kesal,sebal,dan juga benci.Entah mengapa kerja di hadapan komputer itu benar-benar tak saya inginkan.Kalau kerja di depan komputernya sekali-kali sih tidak masalah,tapi kalau terlalu sering dan dalam waktu yang lama,maka saya paling tidak suka melakukannya.Kalau ada pilihan lain,lebih baik saya mengerjakan pekerjaan yang lain saja.

Komputer itu memang menyenangkan tapi sekaligus menyebalkan.Kalau untuk bersenang-senang komputer itu memang sangat menyenangkan,tapi kalau untuk bekerja komputer itu benar-benar menyebalkan.Makanya walau mengambil aneka kursus komputer,saya tak ingin banyak bekerja dengan benda satu ini.Saya hanya ingin sekadar tahu juga sesikit bisa dan agar tidak terlalu gaptek alias gagap teknologi.

Dulu saya berfikir jika bekerja sebagai guru itu tidak harus banyak bergaul dengan benda yang memudahkan aneka pekerjaan namun kadang bisa juga bikin ribet pekerjaan ini.Ternyata saya salah.Bekerja sebagai guru juga harus banyak bekerja dengan komputer,seperti saat harus membuat program pembelajaran dan lain sebagainya.Di kurikulum 2013 ternyata komputer semakin banyak digunakan,selain untuk membuat program pembelajarn seperti rpp,silabus dan lainnya,komputer juga harus digunakan untuk mengolah nilai dan juga menulis rapot untuk guru yang juga sebagai wali kelas.

Sekarang ini mau tidak mau saya harus banyak bekerja menggunakan komputer.Saat tidak ada masalah di komputer saja saya paling tidak suka bila harus bekerja di depan komputer,apalagi kalau sampai ada masalah dengan komputer yang saya gunakan.Marah dan kesalnya bisa jadi berliapat-lipat.Kalau tak juag siketemukan jalan keluarnya,terkadang  sampai-sampai itu komputer saya hajar beberpa kali untuk menumpahkan kekesalan saya.(He he,jangan ditiru ya,adegan berbahaya).

Tapi inilah pekerjaan yang sekarang saya geluti dan mau tidak mau saya harus menjalankannya dengan baik dan benar.Suka tidak suka saya harus banyak bekerja dengan komputer dan harus berdamai dengan benda yang satu ini.Belajar lebih banyak mengenai komputer adalah salah satunya.Semoga ke depannya saya semakin bisa bekerja dengan komputer,benda yang menyenangkan sekaligus menyebalkan ini.