Jalan-Jalan Ke Sumedang
Sumedang,kota yang terkenal dengan tahunya yang lezat ini ternyata kaya akan tempat wisatanya.Alamnya yang indah benar-benar memanjakan mata,udaranya yang lumayan sejuk benar-benar nyaman untuk dijelajahi.Jadi tunggu apalagi,ayomberkunjung ke Sumedang.Kota Sumedang yang terletak di pegunungan ini menawarkan aneka obyek wisata,mulai wisata alam,wisata pendidikan dan sejarah,hingga wisata kulinernya yang menggoda.
Pegunungan atau perbukitan adalah salah satu wisata alam yang bisa dinikmati bila datang ke kota Sumedang ini.Sepanjang mata memandang,di kiri kanan banyak sekali bertebaran bukit-bukit atau gunung yang menghijau indah dan benar-benar menyejukkan mata.Selain bukit dan gunung,situ atau danau juga tersedia.Salah satu danau yang baru dibuka adalah Danau atau waduk Jati Gede.
Selain kaya akan wisata alam,Sumedang juga kaya akan tempat wisata pendidikan dan sejarah.Wisata pendidikan dan sejarah dapat ditemui di kota yang terkenal dengan kesenian kuda jogetnya ini,seperti adanya Museum Geusan Ulum,Taman Endog,Monumen Lingga,Gua Jepang,Makam Cut Nyak Dien dan makam tokoh-tokoh penting lainnya.Semua tempat wisata tersebut dapat dengan mudah dijangkau dari berbagai arah dengan sarana tranportasi yang sudah cukup memadai.
Bagi yang suka wisata kuliner,Sumedang juga menawarkan aneka makanan yang lezat dan menggugah selera.Kuliner Sumedang yang sudah terkenal adalah tahu Sumedang yang sudah tersohor hingga ke mancanegara.Selain tahu,Sumedang juga kaya akan kulinernya yang menggoda selera,di mana jenis makananya tidak jauh beda dengan makanan Sunda seperti kota-kota Pasundan lainnya,seperti pepes ikan,sayur asem dan aneka sambal dan lalabannya,dan lain sebagainya.
Monumen Lingga yang ada di alun-alun Sumedang
Bunderan Sumedang (BunSu) yang semakin cantik