Rabu, 18 November 2015

Museum Nasional

Museum Nasional

Museum Nasional atau dikenal juga dengan sebutan Museum Gajah adalah museum yang terletak di Jalan Medan Merdeka Barat no 12,Jakarta Pusat,tepat berseberangan dengan Monumen Nasional.Museum ini dapat diakses dengan mudah karena letaknya yang sangat strategis.Bagi yang naik busway,bisa turun di halte Monas,lalu dilanjutkan dengan berjalan kaki yang tidak terlalu jauh karena museum ini tepat berada di depan halte busway Monas tersebut.

Di depan Museum Nasional terdapat tulisan besar berwarna merah yang mempermudah orang-orang mengenali museum ini.Di depan bangunan museum ini terdapat patung gajah yang cukup besar,itulah mengapa pada akhirnya museum ini juga dikenal dengan sebutan Museum Gajah.

Tiket masuk ke Museum Nasional ini cukup terjangkau untuk semua kalangan,jadi sangat cocok sekali untuk dikunjungi untuk keluarga atau juga rombongan dari sekolah.

Gedung museum ini terbilang megah,keadaan lingkungannya juga bersih dan tertata rapih.Koleksi yang dimiliki museum ini cukup lengkap dan banyak,baik dari jenis benda maupun asalnya.Fasilitas yang tersedia juga lumayan bagus dan lengkap,sehingga pengunjung akan merasa nyaman ketika berada di dalamnya.

Museum Nasional membagi tempatnya dalam beberapa kelompok.Di dekat pintu utama museum diisi dengan aneka benda yang berasal dari batu,mulai dari prasasti,patung hingga benda-benda berbahan dasar batu lainnya.Di sayap kiri bangunan,museum memajang aneka keramik dan tembikar dari berbagai penjuru Indonesia dan dunia.Di sayap kanan bangunan museum berisi aneka benda-benda dari berbagai wilayah di Indonesia,seperti pakaian adat,senajata tradisional,perabotan dan lain sebagainya.Di bagian lain yang menghubungkan sayap kanan dan sayap kiri bangunan utama museum terdapat ruang yang berisi miniatur rumah adat dari berbagai wilayah di Indonesia.

Benda-benda bersejarah tersebut tak hanya ditaruh di dalam ruangan,tetapi ada juga yang diletakkan di bagian luar ruangan museum,seperti yang naak di selasar yang memisahkan dua bagian gedung.Di selasar ini para pengunjung bisa melihat aneka patung dari batu,yang ditata berjejer di samping tembok bangunan gedung miseum.

Selain memamerkan aneka benda bersejarah,di museum ini juga mengadakan kegiatan lainnya yang masih ada kaitannya dengan permuseuman dan sejarah.Jadi untuk yang mau melalukan kegiatan lain di museum ini juga bisa melakukannya,sehingga museum semakin menarik untuk dikunjungi.