Minggu, 08 November 2015

Berwisata Ke Keraton Kasepuhan Cirebon

Berwisata Ke Keraton Kasepuhan Cirebon

Ingin liburan dengan suasana yang berbeda?,kenapa tidak mencoba berwisata ke Keraton Kasepuhan saja?.Di keraton tertua di Kota Cirebon ini kita bisa melihat keindahan arsitektur keraton dan benda-benda peninggalan yang sudah berusia tua dan mempunyai sejarah.Para pemandu wisata yang disediakan pihak keraton juga sudah siap memandu kita.

Di pintu masuk,kita bisa membeli tiket masuk seharga Rp 20.000 ,(harga waktu penulis masuk sekitar bulan Oktber 2015) untuk dewasa dan untuk anak-anak atau pelajar diberikan harga tiket yang lebih murah.Memasuki area depan,kita akan disambut dengan bangunan siti inggil yang di depannya terdapat pintu masuk berbentuk candi bentar.Teat ini berarsitektur tempo dulu yang unik,di mana bangunan ini katanya meniru bangunan yang ada di Kerajaan Majapahit.

Setelah melewati siti inggil,kita bisa melanjutkan langkah kaki ke beberapa museum yang ada di dalam lokasi keraton.Museum pertama adalah museum benda-benda bersejarah yang letaknya ada di sebelah barat taman dewandaru,di mana di museum ini dipamerkan aneka benda tua yang unik dan menarik seperti alat musik gamelan,aneka senjata tradisional,pakaian,alat makan,furnitur,peti,dan lain sebagainya.

Bila sudah puas melihat-lihat museum aneka benda pusaka,lokasi selanjutnya yang dapat kita lihat-lihat adalah bangunan utama tempat sultan melakukan kegiatan sehari-hari.Sayangnya sekarang ini para pengunjung tidak diperkenankan masuk ke depan singgasana sultan dan hanya bisa melihatnya dari kaca depan saja.

Lokasi selanjutnya adalah museum kereta kencana.Di museum ini kita akan melihat kereta singa barong yang sangat cantik dan unik.Beberapa benda lain seperti tombak,pedang,tandu dan lain sebagainya juga turut dipamerkan di museum kereta kencana ini.Bila masih ada waktu,sempatkan diri untuk masuk ke bagian belakang areal keraton,di mana di tempat ini terdapat kebun,keraton utama saat Kerajaan Cirebon baru terbentuk,bangsal pagelaran,tiruan pedati gede,aneka kerajinan kayu berbentuk binatang dan lain sebagainya.

Berwisata sambil mengenal sejarah tempo dulu,itulah yang bisa kita lakukan di Keraton Kasepuhan ini.