Selasa, 17 April 2018

Tiga Ardisela yang Dikira Satu Orang

Tiga Ardisela yang Dikira Satu Orang

Kiai Ardisela Dawuan atau Buntet,Kiai Mas Khanafi atau Ardisela Jaha (Buyut Jaha),dan Mbah Raden Ardisela Tuk adalah tiga orang dengan nama Ardisela yang sering kali disangka atau dianggap satu orang.Hal ini tak jarang memantik perdebatan di antara orang-orang yang tidak mengetahui sosok dan kisah ketiganya.Yang sering menjadi perdebatan antara lain berkaitan dengan nama istri,silsilah dan anak-anak mereka.

Ada yang mengatakan jika Kiai Ardisela mempunyai istri bernama Nyai Alfan (Nyai R. Alifan) binti Kiai Abdul Hadi,adik dari Mbah Muqoyim pendiri Pesantren Buntet.Apabila ada orang yang berpendapat seperti itu,maka sebenarnya pendapat itu benar,karena memang demikian kenyataannya.Namun yang dimaksud di sini adalah Kiai Ardisela Dawuan atau Buntet.Dari perkawinan Kiai Ardisela Dawuan dan Nyai Alfan,keduanya dikarunia dua orang anak,yaitu Kiai Muhamad Imam dan Nyai Khafiun.Kiai Ardisela Dawuan adalah kakek buyut Kiai Anwarudin (Kiai Krian).Makamnya berada di Sleman,Sliyeg Indramayu.

Bila ada yang mengatakan jika Kiai Ardisela menikah dengan keponakan Mbah Muqoyim,maka pendapat ini juga tidak salah.Karena Kiai Ardisela memang menikah dengan keponakan Mbah Muqoyim.Yang dimaksud di sini adalah Kiai Ardisela Jaha yang di kemudian hari lebih dikenal dengan nama Buyut Jaha,di mana kedua nama tersebut adalah sebutan atau julukan untuk Kiai Mas Khanafi.Kiai Mas Khanafi ini memang diketahui menikah dengan Nyai Khafiun,putri Kiai Ardisela Dawuan dan keponakan Mbah Muqoyim.Kiai Mas Khanafi dan Nyi Khafiun mempunyai empat orang anak,yaitu Nyai Lathifah,Kiai Idris,Nyai Asfiah,dan Nyai Qona'ah.

Jika ada yang berpendapat jika Kiai Ardisela ini menikah dengan seorang wanita yang bernama Nyai Maemunah (Nyai Muntreng) yang menurut banyak orang adalah putri Buyut Muji,maka pendapat ini juga betul.Karena Kiai Ardisela memang menikah dengan wanita bernama Nyai Maemunah.Yang dimaksud Kiai Ardisela yang menikah dengan Nyai Maemunah adalah Kiai Ardisela Tuk yang tak lain adalah seorang pemangku wilayah atau demang,yang mempunyai nama lain Raden Rustam atau Raden Bratakusuma.Dari perkawinan Kiai Ardisela Tuk dan Nyai Maemunah ini,keduanya dikaruniai dua orang putri yang bernama Nyi Raden Aras dan Nyi Raden Aris.Kiai Arisela Tuk atau biasa disebut Mbah Raden Ardisela ini tidak mempunyai anak laki-laki.

Nama Ardisela yang hidup sezaman dan sama-sama berjuang dengan Mbah Muqoyim memang tak hanya satu orang,karena nama Ardisela di sini hanya sebagai nama julukan atau nama sandi yang digunakan saat berjuang atau berperang.Bahkan Mbah Muqoyim sendiri punya menantu yang tergabung ke dalam kelompok Ardisela,yaitu Kiai Gozali atau yang biasa disebut Kiai Ardisela Gozali.